Apakah Anda pecinta sepak bola? Klub apakah yang menjadi andalan Anda? Sepak bola adalah salah satu jenis olahraga yang bisa dibilang disukai oleh semua kalangan. Baik dari mereka yang kelas sosialnya rendah hingga tinggi pun menyukai sepak bola. Bukan hanya itu saja, dari anak muda hingga orang dewasa ataupun orang tua juga menyukai olahraga satu ini. terbayang kan betapa jumlah penggemar sepak bola yang tersebar di seluruh dunia?
Banyaknya penggemar sepak bola ini disertai dengan banyaknya klub sepak bola yang ada. Jangan salah karena banyak klub lokal yang kualitasnya tidak kalah bagus dari klub internasional. Salah satu klub lokal yang menjadi perhatian adalah Persib, alias klub yang berasal dari Bandung. Persib sendiri dikenalakan prestasinya yang bagus alias berhasil menjuarai berbagai liga bergensi. Bahkan tidak jarang Persib merekrut pemain asing dan mampu meningkatkan performa dari klub tersebut.
Bagaimana dengan perkembangan Persib saat ini? Beberapa hari lalu Persib memutuskan untuk merekrut pemain asing baru, lebih tepatnya dua pemain dari Belanda dan satu lagi dari Iran. Keputusan merekrut pemain baru dibarengi dengan perginya tiga pemain asing yang sudah berada di Persib sebelumnya. Perekrutan pemain asing baru ini pastinya sudah melalui berbagai pertimbangan dan salah satu alasan memilih pemain baru adalah untuk menjaga bahkan lebih baik lagi apabila bisa meningkatkan performa Persib. Memang siapa saja sih pemain Belanda yang bergabung dengan Persb di musim ini?
Kenalan Yuk dengan Kevin dan Nick, Pemain Belanda yang Siap Membela Persib Mulai Musim Ini!
Yup tepat sekali, kedua pemain sepak bola asal Belanda yang dimaksud adalah Kevin van Kippersluis yang akan berperan sebagai striker. Pemain Belanda yang satu ini sudah dikenal akan prestasinya bersama timnas Belanda, di mana sebelumnya Kevin sudah memiliki karir panjang di persepakbolaan Belanda. Ketika membela timnas Belanda, peran Kevin adalah sebagai winger kiri dan dianggap sebagai keberuntungan untuk dirinya. Yup, pemain berusia 26 tahun ini dikenal sebagai pemain andal dan berhasil mencetak banyak gol untuk timnas Belanda sebelumnya.
Apa hanya itu saja keunggulan dari Kevin? Tentu saja tidak! Kevin juga memiliki kemampuan dribbling dan finishing yang unggul – di mana point ini lah yang menyebabkan dirinya mampu mencetak banyak go dengan mudah. Bahkan Kevin juga andal dalam melakukan 1 vs 1 dengan teknik nutmeg dan pastinya bisa mencetak gol dengan mudah. Apabila Anda ingin mencari tahu lebih jauh mengenai keunggulan Kevin, maka Anda bisa menyaksikan pertandingan yang melibatkan Persib dan bisa diketahui dari jadwal bola yang ada.
Satu lagi pemain Belanda yang direkrut oleh Persib adalah Nick Kulpers yang dibeli oleh Persib seharga 7,1 miliar rupiah. Durasi kontrak Nick Kulpers bersama Persib adalah selama 1,5 tahun dan keputusan Persib merekrut Nick adalah sejarah karir bersama timnas Belanda yang cukup oke. Misalnya saja Nick merupakan mantan pemain di klub Ado Den Haag, di mana klub ini adalah salah satu klub tersohor di Belanda. Pastinya Anda penasaran kan dengan perkembangan Persib karena ada kehadiran Kevin dan Nick? Jangan lupa untuk memantau perkembangan Persib dari waktu ke waktu melalui liveskor terbaru ya!